Search

Diego Costa Buka Peluang Kembali ke Atletico

<p>Suara.com - Diego Costa saat ini masih menunggu keputusan klub Chelsea soal masa depannya. Namun striker internasional Spanyol ini membuka pintu untuk kembali ke Atletico Madrid.

Costa memang sedang menunggu keputusan Chelsea soal karirnya. Hal itu menyusul pesan singkat (SMS) manajer Chelsea Antonio Conte yang mengatakan bahwa dia sudah tidak lagi dibutuhkan di Stamford Bridge.


Padahal Costa juga memiliki peran besar membantu Chelsea meraih gelar Premier League di musim pertama Conte. Striker ini telah menyumbangkan 20 gol bagi Chelsea di liga musim lalu.

Meski saat ini sedang menunggu kepastian klub Chelsea namun Costa tampaknya membuka pintu kembali ke Atletico. Opsi ini cukup kecil karena Los Colchoneros mendapat larangan aktivitas tansfer hingga 1 Januari 2018 setelah banding mereka ditolak.

Namun, Costa tetap membuka peluang ke Atletico dan bersedia untuk dipinjamkan dulu sebelum Januari. "Pindah ke Atletico tidak berarti saya tidak akan bermain. Saya bisa dipinjamkan, " kata striker itu kepada Cadena SER.

"Chelsea adalah klub pemilik saya. Jika mereka ingin menjual saya, mereka harus menjual saya. Conte? Ada cara untuk melakukan dan mengatakan sesuatu ..., terima kasih Tuhan saya bukan tanpa tim," tukas Costa. (Scoresway)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Diego Costa Buka Peluang Kembali ke Atletico"

Post a Comment

Powered by Blogger.