Suara.com - Klub klub besar Eropa tampaknya harus melupakan keinginannya untuk mendapatkan Lionel Messi. Pasalnya bintang asal Argentina ini telah menyatakan impiannya untuk tetap di Barcelona hingga akhir karirnya.
Masa depan pemain berusia 29 tahun itu memang sedang menjadi sasaran spekulasi menyusul kontraknya yang akan habis pada tahun depan. Sementara pembicaraan soal perpanjang kontraknya berjalan lamban.
Hal itu yang mengundang kabar bahwa beberapa klub besar termasuk rival besarnya, Real Madrid yang sempat mencoba melamarnya. Namun berita terakhir Messi dikabarkan telah setuju kontrak baru hingga 2021 atauy 2022.
Messi pun telah memberikan isyarat bahwa dia akan melanjutkan karirnya di Camp Nou. "Ini adalah yang selalu saya inginkan dan impikan. Saya sangat ingin mengakhiri karir saya nanti di Barcelona," ungkapnya kepada Tencent Sports.
La Pulga telah menikmati karirnya dengan banyak trofi di Camp Nou, memenangkan delapan gelar La Liga dan empat trofi Liga Champions. Messi juga menjadi salah satu pemain terbesar di dunia setelah menyabet lima kali penghargaan Ballon d'Or. (Scoresway)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ini Isyarat dari Messi Soal Masa Depannya di Barcelona"
Post a Comment