Search

Antisipasi Gagal Gaet Alderweireld, MU Bidik Target Arsenal

Liputan6.com, Manchester - Mancheser United (MU) mulai menyiapkan antisipasi jika gagal mendapatkan buruan mereka, Toby Alderweireld. Kini, manajemen Setan Merah pun mempertimbangkan target lainnya.

Satu nama baru pun kini disebut-sebut masuk buruan MU. Dia adalah pemain belakang klub Jerman, Augsburg, Caglar Soyuncu yang tak bukan adalah incaran lama Arsenal.

Sudah menjadi rahasia umum, manajer MU, Jose Mourinho akan belanja bek baru pada musim panas ini. Ia ingin mendatangkan bek tengah baru setelah para bek tengahnya tampil inkonsisten musim ini.

Nama Alderweireld memang menjadi salah satu target transfer MU pada musim panas ini. Bek tangguh Tottenham Hotspur itu disebut menjadi dambaan Jose mourinho pada bursa transfer kali ini.

Dilansir dari Manchester Evening News, Mourinho dikabarkan mulai memutar otak untuk bisa memboyong Alderweireld ke MU . Pasalnya pihak Tottenham mulai mempersulit langkah keluar sang bek.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3558419/antisipasi-gagal-gaet-alderweireld-mu-bidik-target-arsenal

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Antisipasi Gagal Gaet Alderweireld, MU Bidik Target Arsenal"

Post a Comment

Powered by Blogger.