:strip_icc():format(jpeg)/liputan6-media-production/medias/563147/original/img_webb-4.jpg)
Liputan6.com, London - Howard Webb merupakan mantan wasit Liga Inggris yang mengantongi lisensi FIFA sejak 2005 hingga 2014. Selain sebagai wasit, dia merupakan seorang anggota polisi yang bertugas di Kepolisian Wilayah South Yorkshire.
Seperti dikutip dari Four Four Two, Webb menceritakan satu pengalaman lucu ketika dirinya tengah bertugas sebagai polisi. Eks wasit Liga Inggris itu pernah mendapati seorang pria bugil karena dihukum istrinya.
"Saya dipanggil oleh seorang laki-laki yang telanjang dan terikat di sebuah pagar. Istrinya mengetahui kalau dia selingkuh," katanya.
"Saat berjalan pulang dari sebuah bar, dia mengajaknya untuk... Bagaimana ya menyebutnya... sedikit... 'aktivitas seksual.' Dia pun membuka pakaiannya, lalu istrinya mengikatnya di pagar sebagai pembalasannya (atas perselingkuhan si suami)," lanjut Webb.
Tak hanya mengikat sang suami, wanita yang sudah gelap mata itu juga melakukan tindakan kekerasan, karena sudah diselingkuhi. "Dia menendang-nendang suaminya, jadi saya harus menahannya," ujar mantan wasit Liga Inggris berusia 46 tahun tersebut.
https://www.liputan6.com/bola/read/3568774/jadi-polisi-eks-wasit-liga-inggris-punya-cerita-lucuBagikan Berita Ini
0 Response to "Jadi Polisi, Eks Wasit Liga Inggris Punya Cerita Lucu"
Post a Comment