Search

Real Madrid Sulit Bajak Allegri dari Juventus

Liputan6.com, Turin - Pasca mundurnya Zinedine Zidane, Real Madrid masih belum mengumumkan pelatih yang akan menggantikannya. Beberapa nama sudah dikaitkan, tapi belum ada kepastian yang didapat. Terkini, mereka dikaitkan dengan manajer Juventus, Massimiliano Allegri.

Seperti diketahui, Zidane memutuskan mundur dari statusnya sebagai pelatih Real Madrid. Padahal, ia baru saja membawa Los Blancos mengukir catatan fenomenal, yakni jadi juara Liga Champions tiga musim beruntun.

Secara keseluruhan, Zidane sudah mendampingi Madrid dalam 149 pertandingan. Ia merangkai 104 kemenangan, 29 hasil imbang, dan 16 kali kalah. Dalam periode tersebut, selain tiga gelar Liga Champions, Madrid juga memenangkan satu trofi La Liga, satu Piala Super Spanyol, dua Piala Super Eropa, dan dua Piala Dunia Antarklub.

Karenanya, kepergian Zidane dari Real Madrid bak petir di siang bolong. Tak ada yang menyangka bahwa pelatih asal Prancis itu bakal pergi begitu cepat. Namun, Madrid tak ingin berlarut dalam duka dan langsung mencari penggantinya.

Sebelumnya, nama pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino sempat dikaitkan dengan mereka. Berkat kepimpinannya di Tottenham, Pochettino pun dikenal sebagai pelatih muda berbakat. Sial bagi Madrid, Tottenham enggan melepas Pochettino.

Zinedine Zidane secara mengejutkan mundur dari kursi kepelatihan Real Madrid. Berikut 4 tujuan yang bisa dimanfaatkan Zizou.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3548838/real-madrid-sulit-bajak-allegri-dari-juventus

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Real Madrid Sulit Bajak Allegri dari Juventus"

Post a Comment

Powered by Blogger.