Search

Bursa Transfer: Barcelona Berburu Pemain Baru di Markas Chelsea

Liputan6.com, London - Barcelona kabarnya mengincar gelandang enerjik Chelsea, N'golo Kante pada bursa transfer musim panas ini. Gelandang asal Prancis itu diincar demi menutup lubang yang ditinggalkan Paulinho.

Seperti diketahui, Paulinho memilih kembali ke klub Tiongkok, Guangzhou Evergrande. Padahal, ia baru semusim berkostum Barcelona.

Kepergian Paulinho mau tak mau membuat Barcelona mencari gelandang baru. Dilansir Metro, nama Kante pun masuk dalam daftar buruan.

Bahkan, Barcelona rumornya memprioritaskan Kante sebagai buruan utamanya. Andre Gomes pun siap dimasukkan ke dalam paket transfer demi menggoda Chelsea.

Kante menjadi salah satu pemain Prancis yang bersinar pada Piala Dunia 2018. Mobilitasnya di lini tengah turut berjasa membawa Prancis lolos ke partai final.

Jose Mourinho mengancam meninggalkan Manchester United jika tak mendatangkan N'Golo Kante.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3588328/bursa-transfer-barcelona-berburu-pemain-baru-di-markas-chelsea

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Bursa Transfer: Barcelona Berburu Pemain Baru di Markas Chelsea"

Post a Comment

Powered by Blogger.