:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2409096/original/065916700_1542268232-Della_Rizki.jpg)
Bola.com, Ho Chi Minh - Indonesia membawa pulang satu gelar dari ajang bulutangkis Vietnam Terbuka 2019 di Nguyen Du Cultural Sports, Ho Chi Minh, Minggu (15/9/2019).
Gelar juara dipersembahkan oleh ganda putri Della Destiara Haris/Rizki Amalia Pradipta yang pada final mengalahkan pasangan China, Huang Jia/Zhang Shu Xian dengan skor 21-18 dan 21-17.
Della/Rizki memang diprediksi bisa meraih prestasi dalam ajang ini. Mereka tampil sebagai unggulan pertama. Pada babak semifinal, mereka mengalahkan pasangan Jepang nonunggulan, Erina Honda/Nozomi Shimizu dua gim langsung, 21-18 dan 21-12.
Pafa final, Della/Rizki sempat mendapat perlawanan ketat dari pasangan China. Namun, mereka mampu menunjukkan konsistensi dan langsung menuntaskan perlawanan dalam dua gim.
Hasil ini merupakan gelar kedua bagi Della/Rizki pada 2017-2019. Sebelumnya, mereka menjuarai turnamen super 100 Belanda Terbuka 2017.
Pada Vietnam Terbuka 2019, hanya ada dua wakil Indonesia di semifinal dan semuanya adalah ganda putri. Anggita Shita Awanda/Pia Zebadiah Bernadet tersingkit di semifinal.
Video: Hidup Greysia Polii untuk Ganda Putri Indonesia
Hidup Greysia Polii untuk Ganda Putri Indonesia
https://www.bola.com/ragam/read/4063316/bungkam-pasangan-china-della-rizki-raih-juara-vietnam-terbuka-2019
2019-09-15 10:45:00Z
CBMiamh0dHBzOi8vd3d3LmJvbGEuY29tL3JhZ2FtL3JlYWQvNDA2MzMxNi9idW5na2FtLXBhc2FuZ2FuLWNoaW5hLWRlbGxhLXJpemtpLXJhaWgtanVhcmEtdmlldG5hbS10ZXJidWthLTIwMTnSAWFodHRwczovL20uYm9sYS5jb20vYW1wLzQwNjMzMTYvYnVuZ2thbS1wYXNhbmdhbi1jaGluYS1kZWxsYS1yaXpraS1yYWloLWp1YXJhLXZpZXRuYW0tdGVyYnVrYS0yMDE5
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bungkam Pasangan China, Della / Rizki Raih Juara Vietnam Terbuka 2019 - Bola.com"
Post a Comment