Kualifikasi pertama (Q1) dan kedua (Q2) MotoGP Australia 2019 pada Sabtu ini terpaksa dibatalkan race direction karena cuaca buruk angin kencang.
Sebelumnya, angin kencang yang terjadi di Sirkuit Philip Island mengakibatkan pebalap Red Bull KTM Miguel Oliveira kecelakaan di tikungan pertama.Akibat insiden itu Komisi Keselamatan MotoGP mengambil sikap dengan menghentikan free practice 4 (FP) dan menggelar rapat khusus. Hasil dari rapat khusus itu membuat race direction menghentikan kualifikasi pada hari Sabtu dan menundanya hingga Minggu (27/10) pagi.
Dikutip dari Crash, sebagian besar pebalap memilih membatalkan kualifikasi hari Sabtu karena angin kencang tersebut. Namun sebagian lain ingin kualifikasi tetap dilanjutkan.
![]() |
[Gambas:Video CNN]
Komentar senada soal banyak pebalap ingin kualifikasi dibatalkan dilontarkan pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi. Menurut Rossi, menunda kualifikasi keputusan tepat.
https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20191026140655-156-443096/tiga-pebalap-ingin-kualifikasi-motogp-australia-dilanjutkan
2019-10-26 08:17:58Z
CBMie2h0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vb2xhaHJhZ2EvMjAxOTEwMjYxNDA2NTUtMTU2LTQ0MzA5Ni90aWdhLXBlYmFsYXAtaW5naW4ta3VhbGlmaWthc2ktbW90b2dwLWF1c3RyYWxpYS1kaWxhbmp1dGthbtIBAA
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tiga Pebalap Ingin Kualifikasi MotoGP Australia Dilanjutkan - CNN Indonesia"
Post a Comment