Search

Preview Persib Vs Arema FC: Duel Dua Tim Pincang - detikSport

Jakarta - Persib Bandung menjamu Arema FC dalam lanjutan Liga 1 2019. Situasi kedua tim saat ini sedang pincang. Siapa bisa jadi pemenang?

Duel Persib vs Arema FC tersaji di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa (12/11/2019) sore WIB. Laga ini selalu menyajikan tensi tinggi, dengan sejarah rivalitas yang sangat penjang.

Persib saat ini menempati peringkat kedelapan klasemen Liga 1 dengan 37 poin dari 26 pertandingan. Arema FC di posisi kelima dengan 41 poin dari 26 laga.

Pada pertemuan di putaran pertama, Persib dipermalukan Arema FC. Maung Bandung kalah 1-5 setelah dibobol oleh Dendi Santoso, Makan Konate, Arthur Cunha, dan dua kali oleh Rivaldy Bawuo.

Tim besutan Robert Alberts bisa saja membalas hasil memalukan itu. Arema di satu sisi sedang dalam kondisi yang tak oke-oke amat. Dari enam pertandingan terakhir, ada dua kekalahan dan dua imbang. Sementara dalam periode yang sama, Persib punya empat kemenangan dan satu imbang pada lima laga terakhirnya.

Banyak Pemain Absen

Persib dan Arema FC tidak bakal tampil dengan kekuatan terbaiknya. Maung Bandung kehilangan lima pemain dengan alasan yang berbeda-beda.

Ezechiel N'Douassel, Febri Hariyadi, dan Ardi Idrus absen untuk membela tim nasional. Esteban Vizcarra absen karena akumulasi kartu kuning, dan Kevin van Kippersluis berpotensi absen karena cedera.


Arema FC kehilangan tujuh pemain andalannya. Kapten Hamka Hamzah dan Agil Munawar absen karena akumulasi kartu kuning. Ada pula Dedik Setiawan yang absen akibat cedera.

Empat pemain Arema FC lainnya harus meninggalkan klub karena tugas membela tim nasional, yakni Hendro Siswanto dan Dendi Santoso ke Timnas Indonesia senior. Muhammad Rafli dan Hanif Sjahbandi ke Timnas Indonesia U-23.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, mengakui ia merasa rugi menjamu Arema tanpa beberapa pemain penting. Mayoritas di antaranya merupakan pemain dengan naluri menyerang.

"Saya senang akhirnya pertandingan yang sempat tertunda dua kali ini digelar juga. Namun, karena bermain dalam FIFA Matchday, kami harus kehilangan pemain ke timnas. Jadi, waktunya kurang tepat bagi kami. Andaikan kami bertemu dengan Arema sesuai jadwal, kondisinya tentu akan berbeda," kata pelatih asal Belanda ini.

Perkiraan Susunan Pemain

Persib Bandung: I Made Wirawan; Henhen Herdiyana, Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers, Zalnando; Supardi, Abdul Aziz, Omid Nazari, Erwin Ramdhani; Ghozali Siregar, Fred Butuan (depan).

Arema FC: Kartika Ajie; Alfin Tuasalamony, Arthur Cunha, Ikhfanul Alam, Ahmad Alfarizi; Jayus Hariono, Ridwan Tawainella; Makan Konate; Rifaldi Bawuoh, Ahmad Nur Hardianto, Ricky Kayame.

Simak Video "Tanpa 3 Pemain Pilar, Persib Pede Kalahkan Kalteng Putra"
[Gambas:Video 20detik]
(ran/din)

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiamh0dHBzOi8vc3BvcnQuZGV0aWsuY29tL3NlcGFrYm9sYS9saWdhLWluZG9uZXNpYS9kLTQ3ODE0NDUvcHJldmlldy1wZXJzaWItdnMtYXJlbWEtZmMtZHVlbC1kdWEtdGltLXBpbmNhbmfSAQA?oc=5

2019-11-12 06:47:16Z
52781888750083

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Preview Persib Vs Arema FC: Duel Dua Tim Pincang - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.