
Liga Inggris resmi disetop sampai 4 April 2020 mendatang karena pandemi virus Corona. Ini pernyataan resmi dari pihak Premier League.
Pihak premier League mengadakan rapat pada hari Jumat (13/3/2020) terkait pandemi virus Corona yang sudah menyerang beberapa klub di Inggris. Hasilnya, Liga Inggris dan Divisi Championship disetop sampai tanggal 4 April 2020 mendatang.
"Di atas segalanya, kami berharap Mikel Arteta, Callum Hudson-Odoi, serta semua orang yang terkena dampak COVID-19 cepat pulih," tulis pernyataan Premier League.
"Dalam situasi yang belum pernah terjadi sebelumnya, kami bekerja sama dengan pihak klub dan pemerintah. Kesehatan pemain, staff, dan fan adalah prioritas kami," lanjut pernyataan tersebut.
Pihak Premier League akan terus memantau situasi perkembangan kesehatan dari pihak klub. Jika ada pembaruan lebih lanjut, akan diinformasikan secepatnya.
Simak Video "Man City Juarai Piala Liga Inggris 3 Kali Beruntun"
[Gambas:Video 20detik]
(aff/cas)
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMib2h0dHBzOi8vc3BvcnQuZGV0aWsuY29tL3NlcGFrYm9sYS9saWdhLWluZ2dyaXMvZC00OTM4MTYyL3NldG9wLXNhbXBhaS00LWFwcmlsLWluaS1wZXJueWF0YWFuLXJlc21pLWxpZ2EtaW5nZ3Jpc9IBAA?oc=5
2020-03-13 11:30:10Z
52782082047839
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Setop Sampai 4 April, Ini Pernyataan Resmi Liga Inggris - detikSport"
Post a Comment