Jakarta, - Evan Dimas dan Ilham Udin Armaiyn yang berkiprah di Malaysia Super League 2018 bersama Selangor FA, dipastikan aman dari ancaman pencoretan pada jeda kompetisi.
Selangor FA, seperti dikutip dari New Straits Times, Rabu (16/5/2018), sudah memastikan tak akan mencoret atau mendatangkan pemain asing baru pada bursa transfer saat ini.
Sebelumnya, nama Ilham Udin dan pemain asal Spanyol, Alfonso de la Cruz, masuk daftar pemain yang dikabarkan dalam ancaman pencoretan menyusul kontribusi yang dinilai kurang maksimal.
Sementara Evan dan Willian Pachecho (Brasil), meski tak dalam sorotan suporter Selangor, performa keduanya sejauh ini juga dianggap belum memuaskan.
Praktis, hanya penyerang yang sudah dua musim ini berada di skuat Red Giants, Rufino Segovia, yang dinilai tampil lumayan. Penyerang asal Spanyol itu untuk sementara jadi top scorer Malaysia Super League musim ini dengan delapan gol.
Pelatih Selangor FA, Muhammad Nazliazmi Nasir, pada pekan pertama Mei ini mengindikasikan ingin melakukan perombakan kecil pada komposisi pemainnya, terutama di sektor pemain asing untuk mendongkrak penampilan tim di putaran kedua. Namun, ia menyerahkan keputusan akhir pada manajemen.
Faktor keuangan menjadi satu di antara alasan manajemen akhirnya tidak melakukan pencoretan dan selanjutnya mendatangkan pemain asing baru.
https://www.liputan6.com/bola/read/3527961/evan-dimas-dan-ilham-udin-aman-dari-ancaman-pencoretan-pemain-asing-di-selangor-faBagikan Berita Ini
0 Response to "Evan Dimas dan Ilham Udin Aman dari Ancaman Pencoretan Pemain Asing di Selangor FA"
Post a Comment