Search

Timnas U-16 Tanpa Beban di Partai Puncak

Demikian pula dengan publik sepak bola tanah air yang tidak membebani pasukan Fakhri Husaini untuk juara. Masa depan Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri masih sangat panjang, menang atau kalah di final Piala AFF U-16 2018 bukan segalanya.

Bila Timnas Indonesia U-16 tunjukkan semangat pantang menyerah dan bermain cantik, menjadi juara di Piala AFF U-16 hanyalah bonus. Ini juga sebagai ajang persiapan menuju Piala Asia U-16 di Malaysia bulan depan.

Meski demikian, pencapaian Garuda Asia di Piala AFF U-16 2018 tentu patut diapresiasi. Mereka tampil menyakinkan di fase grup dengan menyapu bersih poin yang ada.

Di semifinal lawan Malaysia, stamina dan semangat juang jadi keunggulan Timnas Indonesia U-16. Hal itu pula yang membawa mereka mengalahkan Malaysia dengan skor 1-0.

Faktor ini yang tidak boleh hilang saat bermain di final. Selain itu, bagaimana Fakhri meramu taktik Timnas Indonesia U-16 untuk laga besok juga perlu disimak.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3615498/timnas-u-16-tanpa-beban-di-partai-puncak

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Timnas U-16 Tanpa Beban di Partai Puncak"

Post a Comment

Powered by Blogger.