JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu unggahan di twitter PSSI menimbulkan kehebohan dan jadi perbicangan.
Unggahan tersebut muncul pada Kamis (24/10/2019) sore, beberapa jam setelah FIFA mengumumkan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 tahun 2021.
Unggahannya berisi klaim kesuksesan pengurus PSSI yang sekarang atas keberhasilan ditunjuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 tahun 2021.
Unggahan tersebut bertuliskan:
"Hari ini adalah bukti keberhasilan kepengurusan PSSI yang sekarang, dan sudah selayaknya kami terus bertahan di kepengurusan PSSI ke depannya karena hanya kami yang terbukti mampu menjadikan tuan rumah Piala Dunia U20 di tahun 2021 #PSSINow #KitaGaruda," demikian bunyi unggahan tersebut.
Unggahan tersebut kini sudah dihapus.
Akun twitter PSSI kemudian menulis pernyataan yang berisi permintaan maaf atas munculnya unggahan tersebut.
"Melalui pernyataan ini, kami memohon maaf atas unggahan yang tidak pantas yang kini ramai dibicarakan. Kami klarifikasi bahwa pesan tersebut bukan dari dan tidak merepresentasikan PSSI karena akun kami telah disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab," tulis pernyataan terbaru dari PSSI.
Baca juga: Calon Pelatih Timnas di Piala Dunia U-20, Lokal Rasa Internasional
Akun twitter PSSI kemudian menyampaikan informasi seputar dugaan adanya peretasan.
"Kami juga langsung melakukan komunikasi dengan pihak Twitter untuk membantu mengatasi peretasan ini. Terima kasih atas perhatiannya"
https://bola.kompas.com/read/2019/10/24/19210768/klarifikasi-pssi-soal-unggahan-kicauan-terkait-piala-dunia-u-20-2021
2019-10-24 12:21:00Z
52781863562327
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Klarifikasi PSSI soal Unggahan Kicauan Terkait Piala Dunia U-20 2021 - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment