LIVERPOOL – Penyerang Liverpool, Divock Origi, lagi-lagi jadi penyelamat Liverpool dengan dua gol telatnya ke gawang Chelsea pada menit 62 dan 90+4. Kedua gol itu membuat Liverpool menyamakan kedudukan dengan Arsenal jadi 5-5 pada laga yang berlangsung di Anfield Stadium, Kamis (31/10/2019), dini hari WIB.
Setelah skor 5-5 mengakhiri laga dalam waktu normal maka babak penalti pun digelar dan Liverpool keluar sebagai pemenang karena Dani Ceballos gagal menceploskan bola dari titik putih. Kemenangan itu juga membuat Liverpool lolos ke perempatfinal Piala Liga Inggris 2019-2020.
Pertandingan itu seakan jadi panggung bagi Liverpool untuk membuktikan sikap pantang menyerah yang jadi ciri khas tim asuhan Jurgen Klopp tersebut. Origi pun menegaskan bahwa Liverpool yang sekarang memiliki mental kuat yang tidak peduli beberapa kali pun tertinggal akan terus berusaha mencetak gol untuk meraih kemenangan.
BACA JUGA: Ozil Diganti di Laga Liverpool vs Arsenal, Carragher Heran
Pemain berpaspor Belgia itu menyatakan Liverpool sudah beberapa kali melakukan hal serupa. Pada musim lalu, Liverpool melakukan hal serupa saat menang 2-1 atas Everton ataupun ketika menyingkirkan Barcelona secara dramatis di semifinal Liga Champions.
https://bola.okezone.com/read/2019/10/31/45/2124123/libas-arsenal-origi-liverpool-kembali-buktikan-sikap-pantang-menyerah
2019-10-31 08:16:49Z
52781871296140
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Libas Arsenal, Origi: Liverpool Kembali Buktikan Sikap Pantang Menyerah! - Okezone"
Post a Comment