Hasil buruk yang didapat Simon McMenemy di kualifikasi Piala Dunia 2022 membuat semua mata tertuju pada pelatih asal Skotlandia tersebut. Kabar pergantian pelatih juga sempat mencuat untuk bisa mengangkat raihan Timnas Indonesia.
Nama Luis Milla yang sebelumnya menangani Timnas Indonesia juga sempat mencuat. Bak gayung bersambut, Sesmenpora, Gatot S Dewa Broto mengungkapkan pelatih asal Spanyol tersebut masih tertarik untuk menangani Timnas Indonesia karena sudah terlanjur cinta.
"Saya dengar dari sumber yang terpercaya yang bersangkutan masih mau menegosiasikan gajinya jika diminta melatih Timnas Indonesia lagi, karena beliau sudah telanjur jatuh cinta dengan Indonesia. Jadi tidak kaku seperti yang dibayangkan," kata Gatot dikutip dari CNN.
Terkait masalah gaji yang dikabarkan sempat menjadi kendala, Gatot mengungkapkan Luis Milla masih terbuka untuk melakukan pembicaraan.
"Soal anggaran, dari sumber yang dapat dipercaya Luis Milla sangat negotiable. Kalau pemerintah turut campur tangan bujuk Milla kami bersedia, tapi bukan soal pembiayaan. Kalau negara hadir kan beda rasanya," ujar Gatot. halaman 2 dari 2
https://bolalob.com/read/128018/terlanjur-cinta-luis-milla-buka-peluang-tangani-timnas-indonesia
2019-10-17 08:00:00Z
52781853822809
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terlanjur Cinta, Luis Milla Buka Peluang Tangani Timnas Indonesia - Bolalob"
Post a Comment