Vietnam perkasa di puncak klasemen berbekal dua kemenangan besar yang mereka raih di awal SEA Games 2019. Setelah mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor 6-0, giliran Laos yang jadi korban Vietnam. Vietnam menaklukkan Laos dengan skor 6-1.
Indonesia juga mengoleksi dua kemenangan di dua laga awal dan berhak atas enam poin. Namun Skuat Garuda harus puas di posisi kedua karena kalah selisih gol dari Vietnam.Indonesia mencatat empat gol tanpa kebobolan dalam dua laga namun masih kalah dalam hal selisih gol dari Vietnam (12-1).
Indonesia mendapat perlawanan sengit dari Singapura. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)
|
Singapura ada di peringkat keempat dengan koleksi satu poin. Laos ada di posisi kelima, juga dengan catatan satu poin namun kalah selisih gol dari Singapura.
[Gambas:Video CNN]
Kekalahan yang dialami Brunei di dua laga awal menempatkan mereka di posisi juru kunci grup B. Brunei belum meraih poin dan kebobolan 13 gol tanpa mencetak satu gol pun.
Pada laga ketiga, Minggu (1/12), Indonesia akan menghadapi Vietnam, Thailand berduel dengan Singapura, dan Laos berhadapan melawan Brunei.
Klasemen Grup B SEA Games
1. Vietnam (6 poin)
2. Indonesia (6 poin)
3. Thailand (3 poin)
4. Singapura (1 poin)
5. Laos (1 poin)
6. Brunei Darussalam (0 poin) (ptr/jal)
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMic2h0dHBzOi8vY25uaW5kb25lc2lhLmNvbS9vbGFocmFnYS8yMDE5MTEyODIxMTEzOS0xNDItNDUyNDY1L2tsYXNlbWVuLXNlYS1nYW1lcy11c2FpLWluZG9uZXNpYS1tZW5hbmctYXRhcy1zaW5nYXB1cmHSAQA?oc=5
2019-11-28 14:19:37Z
52781909991333
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Klasemen SEA Games Usai Indonesia Menang Atas Singapura - CNN Indonesia"
Post a Comment