Search

Bayern Mundur Kejar Alexis Sanchez, Kenapa?

Suara.com - Bayern Munich batal untuk mendekati Alexis Sanchez. Presiden Bayer Uli Hoeness mengatakan bahwa mereka tidak jadi mendekati Sanchez karena klub tidak ingin mengeluarkan harga sekitar 100 juta euro untuk pemain berpengalaman.

Sanchez hanya tersisa satu tahun kontraknya di Emirates Stadium dan dikabarkan telah didekati oleh juara Bundesliga. Namun Bayern Munich harus bersaing dengan Manchester City yang juga dikabarkan berminat mendapatkan Sanchez.

Namun, Bayern akhirnya menarik diri dalam persaingan tersebut menilai transfer yang harus dikeluarkan. Mereka juga mengaku lebih fokus dengan kebijakan baru dan mengembangkan pemain muda berbakat.

"Kami semua membicarakan rekonstruksi dan merencanakan masa depan Bayern Munich," kata Hoeness pada Kicker.

"Kemudian kami melakukan itu, menandatangani pemain muda antara 20 dan 22 - dan ada kritik lagi. Tetapi Anda tidak bisa merekonstruksi tim dengan meneken pemain berusia 29 atau 30 tahun seharga 100 juta euro. Itu bukan kebijakan."

"Saya sepenuhnya mendukung apa yang telah dilakukan sejauh ini, ini sangat memuaskan dan masuk akal. Niklas Sule, Sebastian Rudy, Serge Gnabry dan Corentin Tolisso adalah pemain dengan potensi besar untuk masa depan." (Scoresway)    

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bayern Mundur Kejar Alexis Sanchez, Kenapa?"

Post a Comment

Powered by Blogger.