Search

Timnas Indonesia U-15 Gagal Kalahkan Timor Leste, Bima Sakti Tetap Apresiasi Pemain - Bola.com

Bola.com, Chonburi - Timnas Indonesia U-15 harus puas bermain dengan skor 1-1 melawan Timor Leste pada laga ketiga babak penyisihan Grup A Piala AFF 2019, Rabu (31/7/2019). Meski gagal menang, pelatih Bima Sakti tetap memberikan apresiasi terhadap kerja keras yang ditunjukkan pemain di lapangan.

Laga yang berlangsung di Institute of Physical Education Chonburi Campus Stadium, Chonburi, itu berlangsung sengit pada babak pertama. Kedua tim saling menyerang, namun tak ada yang bisa mencetak gol.

Pada babak kedua, Timnas Indonesia U-15 lebih dulu memecah kebuntuan melalui Marselino Ferdinan (45'). Namun, keunggulan Tim Merah-Putih hanya bertahan selama tujuh menit, setelah Timor Leste mencetak gol penyeimbang melalui Paulo Domingos Freitas.

Pada menit ke-74, Timnas Indonesia U-15 mendapatkan peluang untuk berbalik unggul setelah wasit menunjuk titik putih karena bek Timor Leste melakukan pelanggaran handsball.

Namun, kesempatan itu gagal dimanfaatkan setelah bola hasil sepakan Mochamad Faizal Shaifullah berhasil dimentahkan kiper Timor Leste. Hingga peluit panjang tak ada gol tambahan.

"Alhamdulillah kami bisa meraih hasil imbang. Walau juga sebenarnya kami bisa memenangi pertandingan. Saya menghargai kerja keras pemain," kata Bima Sakti.

Tambahan satu poin tak mengubah posisi Timnas Indonesia U-15 di tabel klasemen. Timnas Indonesia U-15 menghuni peringkat kedua dengan poin tujuh, hanya kalah selisih gol dari Timor Leste di puncak klasemen.

Pada laga selanjutnya, Timnas Indonesia U-15 akan menghadapi Filipina, (2/8/2019). Pelatih Bima Sakti mengaku akan melakukan perbaikan dan rotasi untuk persiapan laga itu.

"Tinggal nanti kami perbaiki lagi pada pertandingan berikutnya melawan Filipina. Mungkin ada beberapa rotasi karena ada beberapa pemain lelah dan sudah sering bermain penuh," ujar Bima Sakti.

2 dari 2 halaman

Peluang Masih Terbuka

Timnas Indonesia U-15 secara matematis masih berpeluang melaju ke semifinal Piala AFF 2019. Dengan dua laga sisa, segala kemungkinan masih terbuka baik lolos dengan predikat juara atau runner-up Grup A.

Perebutan dua tiket tersebut diprediksi akan berlangsung sengit sampai pertandingan terakhir di babak penyisihan. Selain Timor Leste dan Timnas Indonesia U-15, perebutan tiket semifinal juga masih diikuti tim lainnya.

Peluang Timnas Indonesia U-15 makin besar apabila berhasil mengalahkan Filipina pada laga keempat penyisihan Grup A Piala AFF U-15 2019. Syaratnya adalah Timor Leste menelan hasil imbang atau kalah.

Let's block ads! (Why?)


https://www.bola.com/indonesia/read/4026500/timnas-indonesia-u-15-gagal-kalahkan-timor-leste-bima-sakti-tetap-apresiasi-pemain

2019-07-31 11:05:24Z
52781724953754

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Timnas Indonesia U-15 Gagal Kalahkan Timor Leste, Bima Sakti Tetap Apresiasi Pemain - Bola.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.