
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting saat bertanding melawan Jonatan Christie pada semifinal Hong Kong Open 2019.
BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, gagal meraih gelar juara pada turnamen Hong Kong Open 2019.
Anthony Sinisuka Ginting hanya bisa menjadi runner-up setelah dikalahkan wakil tuan rumah, Lee Cheuk Yiu, pada babak final di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, Minggu (17/11/2019).
Anthony kalah dari Lee dengan skor 21-16, 10-21, 20-22 dalam tempo 77 menit.
Dengan kekalahan Anthony itu, Indonesia dipastikan nirgelar pada turnamen BWF World Tour Super 500 tersebut.
Sebelumnya, pasangan ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga tumbang pada laga final.
Jalannya pertandingan
Anthony Sinisuka Ginting berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu pada awal gim pertama usai meraih dua poin beruntun untuk unggul 2-0 atas Lee.
Pukulan Lee Cheuk Yiu yang mengarah ke sisi kanan wilayah permainan Anthony Sinisukan Ginting berhasil membuatnya memperkecil kedudukan menjadi 1-2.
Anthony Sinisuka Ginting semakin berada di atas angin dengan unggul 7-2 setelah pukulan Lee hanya mengarah keluar lapangan pertandingan.
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiemh0dHBzOi8vd3d3LmJvbGFzcG9ydC5jb20vcmVhZC8zMTE5MjI2NTcvaGFzaWwtaG9uZy1rb25nLW9wZW4tMjAxOS1rYWxhaC1kYXJpLXdha2lsLXR1YW4tcnVtYWgtYW50aG9ueS1nYWdhbC1hbWFua2FuLWdlbGFy0gF-aHR0cHM6Ly93d3cuYm9sYXNwb3J0LmNvbS9hbXAvcmVhZC8zMTE5MjI2NTcvaGFzaWwtaG9uZy1rb25nLW9wZW4tMjAxOS1rYWxhaC1kYXJpLXdha2lsLXR1YW4tcnVtYWgtYW50aG9ueS1nYWdhbC1hbWFua2FuLWdlbGFy?oc=5
2019-11-17 11:58:00Z
52781900821444
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hasil Hong Kong Open 2019 - Kalah dari Wakil Tuan Rumah, Anthony Gagal Amankan Gelar - Bolasport.com"
Post a Comment