:strip_icc():format(jpeg)/liputan6-media-production/medias/1808328/original/073091200_1513816326-Manchester_United_Vs_Bristol_City_07.jpg)
Liputan6.com, Jakarta Bek tengah AC Milan, Leonardo Bonucci, dilaporkan tengah diincar Manchester United (MU) di bursa transfer musim panas ini. Bahkan, selain MU Bonucci juga dilirik klub papan atas Eropa lainnya.
Seperti dilansir The Sun, MU akan menghadapi persaingan dari Bayern Munchen untuk mendapatkan pemain berusia 31 tahun itu.
Sementara itu, kegagalan AC Milan lolos ke Liga Champions musim depan, membuat klub raksasa Italia itu berada dalam situasi sulit. Salah satunya AC Milan harus memenuhi peraturan Play Fair Financial.
Dan, salah satu dampaknya, Bonucci, yang telah memenangkan Serie A pada tujuh kesempatan terpisah, diharapkan untuk meninggalkan klub menjelang musim 2018-19.
Pemain Italia ini memang tidak memiliki musim terbaiknya bersama AC Milan. Namun, Bonucci masih tetap pemain bek tengah kelas dunia.
Berita video komentar Manajer Manchester United, Jose Mourinho, yang menyebut Pelatih Sevilla, Vincenzo Montella, dengan memasukkan Wissam Ben Yedder.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Rencana Mourinho Beli Bek AC Milan Memancing Reaksi Fans MU"
Post a Comment